Tips Memilih Atasan agar tampil Menarik

Tips Memilih Atasan agar tampil Menarik

Memiliki tubuh yang gemuk tentunya adalah ketakutan tersendiri bagi sebagian besar wanita, Dan Tentunya faktor kegemukan tersebut akan mengurangi rasa percaya diri dalam berpenampilan. Nah untuk mensiasati hal tersebut, kamu wajib mengetahui baju yang cocok untuk wanita gemuk

Berikut ini adalah beberapa tips pemilihan jenis atasan agar tampak lebih langsing

Nah, salah satu cara untuk membuat tubuh Anda tampak lebih langsing adalah dengan menggunakan pakaian yang tepat. Anda bisa menyembunyikan lemak di perut dengan beberapa jenis atasan berikut ini.



  • Vest Dan Cardigan

Rompi atau Vest dapat membuat diri Anda terlihat lebih berpotongan serta dapat memberi ilusi bidang dada yang tampak lebih sempit. Pilihlah Vest yang memiliki bahan agak jatuh seperti yang terbuat dari bahan rayon. Selain itu, potongan dan modelnya perlu anda buat lebih bervariasi.
Sebagai contoh bentuk yang asimetris. Anda juga dapat memilih jenis cardigan asimetris. Pilihlah yang memiliki panjang sampai ke paha, atau juga anda dapat memilih jenis crop cardigan yang memiliki panjang hanya sepinggul. Cukup sesuaikan saja dengan kebutuhan sehari hari anda.


  • Blazer

Memakai Blazer juga dapat membuat anda terlihat lebih langsing. karena jenis atasan ini memiliki bentuk yang lebih tegas sehingga akan membentuk lekukan pada tubuh anda. tapi jangan asal memilih blazer juga, karena Blazer yang cocok untuk orang gemuk adalah yang memiliki ukuruan yang fit di badan, tidak sempit dan juga tidak longgar. Selain itu Anda juga dapat menggunakan Blazer dengan model crop , klasik asimetris atau blazer yang memiliki motif yang cukup ramai. Ingat jangan gunakan blazer yang memiliki motif kotak kotak atau yang bergaris horisontal karena hal tersebut akan membuat anda terlihat semakin gemuk


  • Tunik

Pakaian dengan model ini dapat membuat Anda terlihat lebih langsing. terutama bagi Anda yang memiliki dada lebar, perut yang buncit dan pinggul besar. pakaian dengan Model tunik juga dapat membuat lekuk yang lebih feminin dari pundak sampai ke pinggul. Pilihlah tunik yang bermodel V neck atau berkancing. Sebagai tambahan Tunik yang memiliki model A-line atau Cocktail dapat menyamarkan pinggul yang besar.


  • Pakaian Asimetris

Pakaian Atasan jenis asimetris dapat menciptakan kesan yang tak kaku. karena memiliki siluet yang lebih jatuh dan anggun, sehingga dapat membuat penampilan anda terlihat lebih langsing dan anggun.

Dalam pemilihan atasan asimetris, pilihlah pakaian asimetris yang terlihat lebih simple.karena terkadang, ada juga beberapa model pakaian asimetris yang juga tampak terlalu lebar , sehingga jatuhnya terlihat kurang baik disebabkan pinggul jadi nampak terlihat besar. Panjang pendeknya atasan Asimetris anda, juga akan memberikan kesan anda terlihat makin pendek. So…Sebaiknya gunakan Atasan yang memiliki panjang selutut agar ideal dengan tubuh anda.

So selamat mencoba tips di atas yah ladies, Tunjukkan gaya anda ;)
Title : Tips Memilih Atasan agar tampil Menarik
Description : Memiliki tubuh yang gemuk tentunya adalah ketakutan tersendiri bagi sebagian besar wanita, Dan Tentunya faktor kegemukan tersebut akan me...

0 Response to "Tips Memilih Atasan agar tampil Menarik"

Posting Komentar